Kunjungan ke SD N Badran Yogyakarta dalam rangka “Evaluation of Road Incident Counter Measure and Trial in Indonesia (Phase 2)”.
Dalam rangka persiapan pelaksanaan Kajian “Evaluation of Road Incident Counter Measure and Trial in Indonesia (Phase 2)”, , Pustral-UGM dan Toyota Jepang, melakukan kunjungan ke SD N Badran Kota Yogyakarta Pada Hari Kamis 9 Januari 2020. Acara ini diadakan untuk mengetahui informasi awal terkait kajian yang akan dilakukan. Dalam kunjungan kali ini, Pustral-UGM diwakili oleh Dr. Arif Wismadi, Hendra Edi Gunawan, M.Sc., Jan Prabowo Harmanto, M.Sc., dan Dewi Prathita Rachmi, M.Sc., sedangkan dari Toyota Jepang diwakili oleh Chang-Yi Luo, Ph.D.
Setelah kunjungan ke SD N Badran Kota Yogyakarta, dilanjutkan acara diskusi terbatas antara Pustral UGM dan Toyota Jepang dengan Ditlantas Polda DI Yogyakarta, Dinas Perhubungan Provinsi Yogyakarta dan Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta. Acara diskusi bertempat di Pustral-UGM.